LIPUTAN-MALUT.com
NEWS TICKER

Mengeksplorasi Wisata Alam Maupun Wisata Sejarah, Single Fighter Sambangi Kodim 1509/ Labuha

Selasa, 23 Februari 2021 | 10:39 pm
Reporter: Julhaidir tuahuns
Posted by: LIPUTAN MALUT
Dibaca: 1011

HALSEL,Liputan-Malut.com Single Fighter Indonesia Selasa (23/02/2021) melakukan  kunjungan ke Kodim 1509/Labuha, di  disambut langsung oleh Dandim 1509/Labuha Letkol Inf Untung Prayitno.S.I.P.M.Han, pertemuan tersebut di pusatkan di Lobby Makodim 1509/Labuha, jalan sapta marga, Kampung Makian, Kecamatan Bacan Selatan.

Dandim mengapresiasi serta memberikan penghargaan kepada Rider Daniel Sihombing
karena Rider Daniel Sihombing sebagai Single Fighter Indonesia merupakan Pengedara Motor dari Medan Sumatra Utara untuk mengelilingi Indonesia dengan Tujuan Mengeksplorasi Wisata alam Maupun Wisata Sejarah yang ada di Indonesia,

Dandim menyampaikan Terima kasih karena sudah berkunjung ke Bumi Saruma khusus nya di Kodim 1509/Labuha, semoga Tuhan senantiasa menjaga dan melindungi Beliau dari segala hambatan di perjalanan,

Menurut Dandim, Kegiatan yang luar bisa menguras tenaga dan biaya, Serta beliau menyalurkan Hobi untuk mengeksplorasi Wisata Alam Dan wisata Sejarah yang ada Indonesia, semoga dengan kedatangan beliau bisa membantu promosi wisata
Halsel.

Rider Daniel Sihombing mengaku sangat bangga dan berterimakasih sudah diterima Dandim, suatu Kehormatan bagi dirinya apalagi beliau sangat mensupport kegiatan yang di lakukan, setibanya di Halsel banyak sekali wisata alam nya,”  Luar biasa begitu juga Wisata Sejarah yang ada di Halsel tetapi Ada beberapa tempat wisata alam maupun wisata Sejarah yang kurang terawat dan kurang ada perhatian,”ujarnya.

Ia berharap kelak Wisata alam dan wisata sejarah yang ada di bumi Saruma bisa dijaga, dirawat, dan diperhatikan, agar kelak anak cucu kita tahu akan keindahan alam Indonesia, atau sejarah Yang membesarkan Bangsa kita. Ujur Daniel Sihombing.

Setelah bertemu Dengan Dandim 1509/Labuha, Rider Daniel Sihombing akan melanjutkan Perjalanan menuju Kabupaten  Sula dan Kabupaten Kepulauan Taliabu,” (jul /red)

Berita Lainnya