LIPUTAN-MALUT.com
NEWS TICKER

Walikota Lantik Sejumlah Pimpinan OPD Pemkot Ternate

Senin, 7 Februari 2022 | 10:12 pm
Reporter: Ade H kaidati
Posted by: LIPUTAN MALUT
Dibaca: 521

TERNATE,Liputan-Malut.com- Wali Kota Ternate. Dr. M Tauhid Soleman melantik sejumlah Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama, Pejabat Administrator, Pejabat Pengawas dan Kepala Puskesmas di Lingkup Pemerintah Kota Ternate, yang berlangsung di Aula Kantor Walikota Ternate, Senin (07/02/2022).

Pelantikan sejumlah pejabat tersebut sesuai dengan keputusan Wali Kota Ternate Nomor: 821:/Kep/553/2022 tanggal 4 Februari 2022 tentang pengangkatan pejabat pimpinan tinggi pratama di lingkungan pemerintah kota Ternate.

Pejabat yang baru dilantik diantaranya, M Arif Gani sebagai Staf Ahli Walikota Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia, Syarif H sebagai Kepala Dinas Kebudayaan, Muslim Gani sebagai Kadis Pendidikan, Aldy sebagai Sekretaris DPRD Kota Ternate.

Kemudian Abdullah H M Saleh sebagai Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD), Rustam Pandjab Mahli sebagai Kadis Pariwisata, Faisal Harun Dano Husein sebagai Kadis Kelautan dan Perikanan (DKP) serta Jufri Ali sebagai Kepala Badan Pengelolaan Pajak dan Retribusi Daerah (BP2RD).

Sedangkan Dr. Muhammad Saggaf sebagai Direktur RSUD Ternate, Dr. Suryani Hamza sebagai Kepala Puskesmas Perawatan Jambula, Dr. Rabiatul Adawiyah sebagai Kepala Puskesmas Gambesi, Dr. Hatimah Albar sebagai Kepala Puskesmas Kalumata, Dr. Mirnawati Andili sebagai Kepala Puskesmas Kota Ternate, Ishak Juma sebagai Kepala Puskesmas Perawatan Moti, serta Trisanty Dada sebagai Kepala Puskesmas Mayau Batang Dua.

Walikota Ternate dalam sambutannya menyampaikan, momentum pelantikan dan pengambilan sumpah adalah sebuah agenda penting sekaligus melanjutkan estafet kepemimpinan. Ia mengingatkan kepada para pejabat yang baru dilantik, agar bisa menyesuaikan dengan kondisi setempat, bahkan menyakini dan percaya bahwa mereka yang baru saja dilantik ini akan melaksanakan tugas dan tanggung jawab yang dibebankan oleh pemerintah

“Kita tentunya berharap bagi para pejabat yang baru dilantik bisa menjalankan tugas dan tanggung jawab yang dipikul dan bisa melayani masyarakat dengan baik,” tutup Walikota. (Deka)

Berita Lainnya