TERNATE,Liputan-malut.com- Kendati upacara hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke 75 dilaksanakan Pemerintah Kota Ternate, Senin (17/08/2020) tidak semeriah seperti tahun sebelumnya karena ada pembatasan, lantaran diperhadapkan dengan Pandemi Covid 19. Namun, pelaksanaan upacara berjalan lancar dan hidmat.
Walikota Ternate Dr. Burhan Abdurrahman SH bertindak sebagai Inspektur Upacara dan pembaca Proklamasi Kemerdekaan RI Ketua DPRD Kota Ternate Muhajirin Bailusi, Perwira upacara Letnan dua Inf. Yus Budi Harto, Komandan upacara Kapten inf. Halim Madjid, dan Komandan Paskibraka Letnan dua Angga satria Ardi Nugroho, turut hadir Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) para Camat dan Lurah sekota Ternate, para Pimpinan SKPD dan Kepala Sekokah.
Usai upacara dilanjutkan dengan penyerahan piagam penghargaan oleh kementerian keuangan RI melalui Jenderal kekayaan negara kantor wilayah Ditjen Sulut, Sulteng, Gorontalo dan Maluku Utara kepada Pemerintah Kota Ternate yang diterima Walikota Ternate sebagai stekholder terbaik kategori tertib pelayanan pemerintah tahun 2019, kemudian dilanjutkan dengan penyerahan piagam penghargaan yang diberikan walikota Ternate kepada Lurah tanah tinggi barat Rosida S.Hi atas inovasi pengelolaan sampah menjadi barang ekonomis.
Babinsa kelurahan Salahuddin Sertu Suryadin atas penciptaan lapangan kerja melalui pembentukan UKM, kemudian piagam penghargaan juga diberikan kepada Babinsa kelurahan Maliaro Serka Abdul Hatari atas program ungulan, babinkamtibmas Kecamatan batang dua Bripka Fandi Hasan atas inovasi membuka sekolah privat, serta babinkamtibmas kelurahan Takome dan kelurahan Soa dan soasio atas pembina pelaksana tim gerak revolusi mental. (Maun)