SANANA,Liputan-Malut.com- Tidak ingin kehilangan momentum saat merayakan ulang tahun yang ke 37, Bupati Kepulauan Sula (Kepsul), Fifian Ade Ningsih Mus mengundang ratusan anak yatim di rumah dinasnya, Rabu (08/09/2021) untuk menyerahkan santunan kepada ratusan orang anak yatim se-Kecamatan Sanana.
Adapun rangkaian acara diantaranya pembacaan do’a selamatan, pemberian santunan kepada anak yatim, dan dilaksanakan peletakan batu pertama mushola rumah dinas bupati.
Dalam kesempatan tersebut juga turut hadir Sekda, Asisten, Staf Khusus, serta seluruh kepala SKPD lingkup Pemda Kepulauan Sula, tokoh agama, tokoh adat, tokoh masyarakat serta tokoh pemuda.
Di usia yang beranjak menuju setengah abad, Bupati berharap agar diberikan kesehatan dan kekuatan menjadi pemimpin yang amanah dalam mengemban tugas sebagai Kepala Daerah. Apalagi ini merupakan ulang tahun pertama dalam kapasitas sebagai Bupati Kepulauan Sula.
“Sebagai motivasi kepada seluruh anak yatim di sini bahwa jangan berputus asa hanya karena ditinggal ayah atau ibu kita dan mari terus berusaha karena semua tidak ada yang tidak mungkin jika Allah berkehendak, yang terpenting adalah ade-ade harus berani dan mampu menjadi diri sendiri, dihari yang istimewa ini saya juga berharap torang tetap bersama-sama kedepan membangun Sula Bahagia,” katanya.
Bupati bilang sekarang ini Pemerintah Daerah sudah sangat memperhatikan anak-anak yatim jadi jika ada anak-anak yatim yang merasa tidak mampu atau ada kekurangan pintu rumah dinasnya terbuka, pintu seluruh kepala SKPD terbuka jadi jangan sungkan-sungkan untuk datang sampaikan keluhan.
“Jadi, ade-ade kalau misalnya diruma ada kekurangan atau butuh apa-apa, mama Ning pe pintu rumah atau pintu isda ini terbuka jadi jangan sungkan-sungkan untuk datang, kalau seng dapa mama Ning nanti ada om sekda deng om-om deng bibi kepala dinas yang akan bantu ade-ade dorang.
Ini juga sebagai bentuk kepedulian dan perhatian yang diberikannya untuk membantu ratusan anak yatim ini diharapkan mampu menggugah kepedulian warga Kepulauan Sula lain yang juga memiliki kemampuan untuk berbagi, khususnya dengan warga kurang mampu dan anak yatim,”pungkasnya (Min)