LIPUTAN-MALUT.com
NEWS TICKER

Paslon ZADI-IMAM Tawarkan Pilih Pemimpin Yang Tepati Janji Bukan Manis di Visi Misi

Sabtu, 31 Oktober 2020 | 12:15 pm
Reporter: Rismit Theapon
Posted by: LIPUTAN MALUT
Dibaca: 876

SANANA,Liputan-Malut.com- Debat tahap pertama calon Bupati wakil Bupati Kabupaten Kepulauan Sula (Kepsul) yang diselenggarakan oleh KPU Kepsul di Istana Daerah Rabu (30/10/2020) berlangsung sukses.

Pasangan calon Bupati dan wakil Bupati Kepsul, Zulfahri Abdullah Duwila, Ismail Umasugi (ZADI-IMAM), mengajak masyarakat untuk memilih pemimpin adil dan sejahtera.

Calon Bupati Zulfahri Abdullah Duwila dalam kesempatannya mengatakan proses debat tahap pertama masing-masing kandidat telah menyampaikan visi misinya. Namun untuk memilih pemimpin tentunya harus dilihat dari komitmen visi misi yang telah dipaparkan.

“Jagan memilih Pemimpin tanggal 9 Desember nanti cuman sekedar penyampaian visi misinya saja, tetapi tidak akan komitmen dengan apa yang telah disampaikan tadi,”kata Zulfahri saat Closing statementnya

Selain itu, ZADI juga menghimbau serta mengajak masyarakat Kepuluan Sula di tanggal 9 Desember mendatang. Memilih pemimpin yang adil dan mampu mensejahterakan masyarakat.

“Kami menghimbau kepada seluruh masyarakat yang ada di Kabupaten Kepulauan Sula Saudara dan kelurga yakni Bugis, Buton, Jawa, Arab, dan seluruh yang ada di Kepulauan Sula. Untuk mari sama-sama kita masuk dan datangi TPS 9 Desember nanti, Dengan memilih pemimpin yang akan betul-betul bisa melihat Kabupaten Kepuluan Sula ini secara adil dan sejahtera,”harapnya (Mit)

Berita Lainnya