MOROTAI,Liputan-Malut.com- Putra Daerah Kabupaten Pulau Morotai M. Ali Sangaji, SE.,MM bakal menorehkan tinta emas di Kabupaten Pulau Morotai, politisi senior kelahiran Pulau Morotai itu dikabarkan telah mengantongi rekomendasi dari Partai Keadilan sejahtera (PKS) untuk bertarung dalam Pemilihan Kepala Daerah Pilkada Morotai 2024-2029.
Kaders PKS ini bukan politisi dadakan, karena memiliki segudang pengalaman sebagai tokoh yang berpengalaman di ranah politik Maluku Utara, menorehkan jejaknya sebagai anggota DPRD Provinsi Maluku Utara periode 2019-2024. Kiprahnya di parlemen menjadikannya sosok yang familiar di kancah politik daerah, dan kini ia melangkah lebih jauh dengan maju sebagai Calon Bupati Pulau Morotai pada Pilkada 2024, yang bakal berpasangan dengan Weni R Paraisu, S.Ag
Politisi senior M. Ali sangaji semasa berada di dunia Kampus pernah berkecimpung di organisasi HMI (Himpunan mahasiswa islam) jabatan anggota pada tahun 1997-1998 dan pernah menjabat ketua AMPERA pada tahun 1998-1999. Ali sagaji sebelum berkarir di dunia politik pernah berkarir di akademisi menjadi dosen di yayasan pendidikan ujung pandang 2003-2005.
Sang petarung sejati ini, pernah menduduki posisi strategis sebagai penyambung lidah Rakyat di parlemen, Ali pernah dipercayakan sebagai Ketua DPRD Kabupaten Pulau Morotai periode 2009-2014, menjabat Komisi B Kabupaten Halmahera Utara, Wakil Ketua Komisi II DPRD Provinsi Maluku Utara Periode 2019-2024.
Dilansir dari Ruang Pilkada. Ali Sangaji Lahir dan dibesarkan di Pulau Morotai, Ali Sangaji memiliki pemahaman mendalam akan kondisi dan kebutuhan masyarakat setempat. Ia memiliki visi dan misi untuk membangun Pulau Morotai menjadi daerah yang maju, sejahtera, dan berkelanjutan. Pengalamannya sebagai anggota DPRD Provinsi Maluku Utara telah membekali dirinya dengan pengetahuan dan jaringan yang luas, yang diyakini akan menjadi modal penting dalam mewujudkan cita-citanya untuk memimpin Pulau Morotai.
Ali Sangaji dikenal sebagai sosok yang ramah, mudah bergaul, dan memiliki dedikasi tinggi dalam memperjuangkan aspirasi masyarakat. Ia aktif dalam berbagai kegiatan sosial dan kemasyarakatan, sehingga telah banyak menorehkan prestasi dalam membangun Pulau Morotai. Diharapkan, pengalaman, dedikasi, dan komitmennya akan menjadi modal yang kuat untuk membawa Pulau Morotai menuju masa depan yang lebih cerah.
Perjalanan politik Ali Sangaji dimulai dengan kesungguhannya dalam memahami permasalahan di Pulau Morotai. Ia aktif menyerap aspirasi masyarakat dan memperjuangkannya di tingkat Provinsi. Ia dikenal sebagai sosok yang vokal dalam menyampaikan suara rakyat dan senantiasa memperjuangkan kepentingan masyarakat Morotai.
Dalam konteks Pilkada 2024, Ali Sangaji menawarkan solusi nyata untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat Pulau Morotai. Ia memiliki program yang terstruktur dan terukur, yang diyakini akan membawa perubahan positif bagi seluruh lapisan masyarakat.
Ali Sangaji menekankan pentingnya pengembangan infrastruktur, ekonomi, pendidikan, dan kesehatan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Ia juga berkomitmen untuk membangun pemerintahan yang bersih, transparan, dan akuntabel.
Dengan tekad untuk memimpin Pulau Morotai didasari oleh keyakinan bahwa dirinya memiliki kapasitas dan integritas untuk membangun daerah yang lebih baik. Ia bertekad untuk menjadikan Pulau Morotai sebagai daerah yang maju, sejahtera, dan berkelanjutan,” (tim)