MOROTAI, Liputan-Malut.com – Sebagai wujud kemanunggalan TNI bersama Rakyat, Babinsa Koramil 1508-06/Bere Bere Serma Johan Y.Teppa melakukan karya bakti membantu masyarakat dalam pembuatan pagar, dalam rangka persiapan Lomba Desa tingkat Provinsi bertempat di Desa Bere Bere Kecamatan Morut Kabupaten Pulau Morotai, Kamis (17/6/2021).
Babinsa Serma Johan Y.Teppa mengatakan, tujuan dari kegiatan itu sebagai sarana komunikasi sosial Babinsa dan warga di wilayah binaannya. Juga agar tercipta kebersamaan serta kepedulian, baik antar sesama warga maupun dengan aparat pemerintahan.
“Melalui gotong-royong untuk mempersiapkan penilaian lomba Desa ini, dapat menciptakan jalinan kebersamaan baik itu antar warga maupun TNI dan rakyat, sehingga pekerjaan dapat efektif serta efesien,” ungkapnya.
Sementara salah satu warga Sukri Mandea mengatakan, kami sangat berterimakasih kepada bapak Babinsa yang sudah membantu kami dalam memperbaiki pagar dalam rangka mendukung lomba Desa.
“Kegiatan ini merupakan wujud nyata kepedulian Babinsa untuk selalu ada dan dekat dengan warga di wilayah binaannya,” ujarnya. (WP)