LIPUTAN-MALUT.com
NEWS TICKER

Terkait 2 Kasus Dugaan Korupsi, Pekan Depan Kejari Akan Periksa Semua Pejabat DKP Halut

Kamis, 2 Maret 2023 | 6:38 pm
Reporter: Willy Parton
Posted by: LIPUTAN MALUT
Dibaca: 453

HALUT, Liputan-Malut.com – Seksi Tindak Pidana Khusus (Pidsus) Kejaksaan Negeri Halmahera Utara (Halut) yang dipimpin Eka Yakob Hayer, SH, MH, saat ini telah melakukan penyelidikan terhadap dugaan tindak pidana korupsi di Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Kabupaten Halmahera Utara. Bahkan untuk pemeriksaan terhadap sejumlah pihak yang terkait didalamnya akan dilakukan dalam waktu dekat di bulan Maret ini.

Kasi Pidsus Kejari Halut mengatakan bahwa dua kasus dugaan tindak pidana korupsi diantaranya terhadap sewa aset bangunan milik Dinas Kelautan dan Perikanan kepada pihak ketiga dan dugaan tindak pidana korupsi terhadap pekerjaan pengadaan long boat kontrak tahun 2019 hingga 2022.

“Iya, untuk kasus yang kami tengah selidiki yakni dua item baik soal sewa bangunan dan pengadaan long boat,” jelasnya kepada media ini, Kamis (02/03/2023).

Ia menjelaskan, bahwa dalam melengkapi penyelidikan tersebut, pihaknya akan melakukan pemeriksaan terhadap semua pejabat DKP Halut yang terlibat dalam masalah ini serta pihak ketiga dalam hal ini kontraktor dalam pekerjaan proyek tersebut.

“Sesuai jadwal, Minggu depan kita akan panggil dan periksa terhadap para pejabat di DKP,” tegasnya. (Willy)

Berita Lainnya