HALUT, Liputan-Malut.com – Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol-PP) bersama Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Halmahera Utara (Halut) mengirimkan anggotanya untuk turut mengamankan lokasi pelaksanaan Seleksi Tilawatil Qur’an tingkat Nasional (STQN) ke XXVI yang akan di helat mulai dari 16 – 22 Oktober 202I di Kota Sofifi Provinsi Maluku Utara (Malut).
Sekda Halut E. J. Papilaya ketika melepas anggota Pol-PP dan Damkar berharap anggota dapat mensuport pelaksanaan kegiatan di Sofifi, dan dalam melaksanakan pengamanan agar melayani dengan hati.
Kasatpol PP Halut, Muhamad Kacoa, S. Pdl mengatakan, anggota baik Pol-PP dan Damkar telah diberangkatkan pada Senin (11/10/2021) yang dihadiri langsung Kasatpol-PP Halut Muhammad Kacoa, S.PdI, Sekertaris Satpol-PP Halut Semuel Koloba, SH. MH, Kabid Damkar Noce Sikunyil, Kabid Penegak Perda Satpol-PP Halut Fredy Debeturu, SE, Kabid Linmas Satpol-PP Kab Halut Bardi Keneky dan juga pejabat lainnya.
Lanjut Kasatpol mengatakan, bahwa anggota yang diterjunkan ke Sofifi memiliki tanggung jawab bersama Satpol-PP Provinsi Malut untuk mengamankan pelaksanaan STQN.
“Damkar kita dorong unit dari Halut atas permintaan Satpol-PP Provinsi Malut. Saat ini semuanya sudah stand bay di Sofifi. Dimana Damkar yang dikirim berjumlah 5 orang dan anggota sebamyak 20 orang. Sedangkan untuk operasional dianggarkan dari Halut untuk memback-up kegiatan di Sofifi,” jelasnya kepada wartawan, Selasa (12/10/2021). (Willy Parton)