HALUT, Liputan-Malut.com – Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Halmahera Utara (Halut) memperingati hari Pahlawan ke – 76 tahun yang jatuh pada 10 November 2021. Peringatan tersebut dilaksanakan tepatnya di depan kantor Bupati Halut, Jalan Kawasan Pemerintahan Desa Gamsungi Kecamatan Tobelo, Rabu (10/11/2021)
Upacara peringatan hari pahlawan tersebut dihadiri Wakil Bupati Halut Muchlis Tapi Tapi, Kasdim 1508 Tobelo Mayor Inf. Rusmin Nuryadin, para Asisten dan Staf khusus Pemda Halut, Pimpinan OPD dan para veteran. Dimana Wabup Halut bertindak langsung sebagai Inspektur Upacara (Irup) dan bertindak selaku perwira upacara Kapten Inf. I. Kuswanto serta bertindak selaku Dan Up Kapten Inf. Hadi Talaw dan dihadiri 1 SSK TNI AD gabungan Kodim 1508 Tobelo dan Kompi Senapan Raider Khusus 732 Banau, 1 SSK Polri gabungan Polres Halut dan Satuan Brimob Kompi 1 Batalyon A Pelopor dan para ASN.
Dalam amanat yang dibacakan Wabup Halut Muchlis Tapi Tapi bahwa pada hari ini di seluruh pelosok tanah air dapat melaksanakan upacara bendera dan mengheningkan cipta secara serentak selama 60 detik untuk memperingati hari pahlawan 10 November 2021 dengan khidmat, meskipun di tengah masa pandemi Covid-19 ini. Selain itu, tentunya dengan jumlah peserta yang terbatas dan disesuaikan dengan protokol kesehatan hari pahlawan kiranya tidak hanya sekadar diingat pada setiap tanggal 10 November saja, namun lebih dari itu perjuangan dan pengorbanan para pahlawan yang telah mempertaruhkan nyawanya untuk mempertahankan kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia perlu terus dikenang sepanjang masa oleh semua orang sebagaimana tema hari pahlawan Tahun 2021 yaitu “Pahlawanku Inspirasiku“.
“Apa yang telah dilakukan para pahlawan kiranya dapat menginspirasi dan memotivasi kita semua untuk meneruskan perjuangan mereka,” ucapnya.
Dikatakannya, dahulu semua berjuang dengan mengangkat senjata, maka sekarang semua berjuang melawan berbagai permasalahan bangsa, seperti kemiskinan, bencana alam, narkoba, paham – paham radikal, dan termasuk berjuang melawan pandemi COVID-19 yang saat ini melanda negara bahkan dunia.
“Meskipun dalam masa pandemi Covid- 19, peringatan hari pahlawan tahun 2021 diharapkan dapat berlangsung secara khidmat dan tidak kehilangan makna. Bahkan dapat memberikan energi tambahan untuk menggugah kesadaran segenap elemen bangsa untuk terus bersatu mengutamakan Persatuan dan Kesatuan Bangsa,” ujar Wabup Halut.
Seluruh pihak diajak, untuk tunjukkan kontribusi bagi bangsa dan negara terlebih di daerah ini dengan menjadi pahlawan masa kini yang memiliki empati untuk menolong sesama, saling menghargai dan menghormati satu sama lain. “Pada kesempatan ini saya mengimbau kepada seluruh masyarkat Halmahera Utara untuk berpartisipasi memperingati Hari Pahlawan Tahun 2021 sebagai salah satu bentuk penghargaan atas jasa para pahlawan, sebagaimana ungkapan salah seorang The Founding Fathers kita Sukarno yang menyatakan bahwa
“Hanya Bangsa Yang Menghargai Jasa Pahlawannya Dapat Menjadi Bangsa Yang Besar”. Selain itu dengan lanjutkan perjuangan para pahlawan dengan bersatu, bergotong royong mengisi kemerdekaan membangun daerah ini, jangan sia – siakan perjuangan para pahlawan yang telah rela mengorbankan jiwa dan raganya demi kemerdekaan Indonesia yang sampai saat ini dapat kita nikmati bersama,” pintanya. (Wi.lly Parton)