LIPUTAN-MALUT.com
NEWS TICKER

Loloda Utara Terang, Frans Manery Resmikan Penyalaan Listrik 7 Desa di Lolut

Sabtu, 14 Agustus 2021 | 8:24 pm
Reporter: Willy Parton
Posted by: LIPUTAN MALUT
Dibaca: 643

HALUT, Liputan-Malut.com – Bupati Halmahera Utara Ir. Frans Manery meresmikan penyalaan Listrik di 7 Desa Kecamatan Loloda Utara, bertempat di Desa Dorume, Sabtu  (14/08/2021)

Manager PT PLN (Persero) UP3 Tobelo Maryudin Saleh, menyampaikan terimakasih atas dukungan serta kerjasama pemerintah daerah dan masyarakat sehingga pemasangan dan penyalaan listrik desa dapat terealisasi.

“Hari ini merupakan moment berbahagia bagi masyarakat 7 desa yaitu Desa Dorume, Desa ngajam , Desa Worimoi, Desa Doitia ,Desa Momojiu, Desa Asmiro dan Desa Apulea karena apa yang selama ini dinanti nantikan selama bertahun-tahun sudah bisa dinikmati oleh masyarakat,” ucapnya.

Sementara Bupati Halut Frans Manery menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya dan ucapan terimakasih kepada PT. PLN UP3 Tobelo dengan program Listrik Desa yang telah menjawab beberapa kebutuhan masyarakat 7 Desa khususnya di Kecamatan Loloda Utara.

“Dalam Program Indonesia Terang yang dicetuskan Presiden Jokowi maka Pemkab Halut terus berupaya meningkatkan pelayanan agar masyarakat dapat menikmati listrik. Terbukti pada hari ini kita saksikan bersama penyalaan perdana Listrik untuk 7 Desa yang sebelumnya belum teraliri listrik PLN, hari ini telah teraliri,” ujarnya.

Bupati menuturkan Pemkab Halut juga berkomitmen untuk selalu siap membantu PLN dalam melaksanakan program penyalaan listrik. Hal ini dilakukan semata-mata untuk memenuhi segala pemenuhan kebutuhan dasar masyarakat sekaligus sebagai aksi strategis peningkatan ekonomi.

“Dengan akses jalan telah terbuka maka dengan sendirinya akses listrik serta akses komunikasi dengan bersamaan bisa dapat dibangun dan semuanya itu tentu dapat meningkatkan produktivitas masyarakat,” terangnya.

Apresiasi dan ungkapan terima kasih juga di sampaikan oleh satu warga desa Dorume Hamlet Kahingide atas di resmikannya penyalaan listrik untuk 7 desa kecamatan Loloda Utara. Dirinya menyampaikan apa yang sudah lama di rindukan dan diidam idamkan yaitu penyalaan listrik di 7 desa kec.Lolut hari ini bisa teralisasi yang tentu ini semua merupakan perhatian dan dukungan pemda yang sangat besar secara khusus PT.PLN UP3 Tobelo.

“kami akan memanfaatkan dengan baik akses listrik yang ada dengan menjaga dan merawat jaringan listrik PLN yang sudah terbangun agar selalu aman dan dapat berfungsi dengan baik,” ucapnya.

Hadir dalam kegiatan tersebut Manager PT .PLN UP3 Tobelo Maryudin Saleh, Kepala Dinas PMD Halut Wenas Rompis, Kepala Kesbangpol Halut Nelson Sahetapy , Kapolsek Loloda Utara Ibda Risal Ibrahim , Camat Loloda Utara Yurlex Mangaro ,Kepala Desa Dorume Herkanus Tahe serta warga desa. (WP)

Berita Lainnya