LIPUTAN-MALUT.com
NEWS TICKER

KPU Resmi Luncurkan Tahapan Pemilu 2024 Yang Dilakukan Secara Serentak Diseluruh Indonesia

Rabu, 15 Juni 2022 | 11:51 pm
Reporter: Willy Parton
Posted by: LIPUTAN MALUT
Dibaca: 784
Pelucuran tahapan pemilu (Foto WP Lipuatan Malut)

HALUT, Liputan-Malut.com – Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Halmahera Utara (Halut) pada Selasa (14/06/2022), secara virtual/zoom, mengikuti  kegiatan Peluncuran Tahapan Pemilu 2024 secara serentak yang dilaksanakan oleh KPU Pusat diseluruh Kabupaten/Kota di Indonesia.

Kegiatan ini sendiri, selain diikuti Ketua dan anggota Komisioner KPUD Halut, juga hadiri, Ketua DPRD Halut Janlis Gehenua Kitong, Ketua Bawaslu yang diwakili oleh Devisi Hukum KPUD Halut Iksan Hamiru, Sekertaris Dukcapil Halut Bapak Albert Bubango, Pasi Ops Kodim 1508/Tobelo lettu Inf Frans Komea, Devisi Teknik Bawaslu Halut Ahmad Idris, dan para perwakilan partai politik.

Dalam peluncuran yang dilakuakan secara virtual tersebut, Kemendagri Tito Karnavian mengatakan kegiatan tahapan Pemilu 2024 telah resmi dimulai. Sebab ini merupakan kesepakatan bersama antara pemerintah, DPR dan KPU. Selain itu, kegiatan yang dilaksanakan tersebut juga merupakan hasil kerja bersama, terutama melaksanakan beberapa kali rapat konsinyering dan akhirnya tercapai kesepakatan antara penyelenggara Pemilu KPU, Bawaslu dan DKPP dengan legislatif yang diwakili DPR RI Komisi II khususnya, serta pemerintah yang diwakili oleh kami selaku Menteri Dalam Negeri. “Bapak Presiden secara tegas mengatakan bahwa pemerintah mendukung penuh seluruh pelaksanaan tahapan jadwal Pemilu dan Pilkada yang sudah ditetapkan yang tahapannya dimulai Juni tahun 2022 tepatnya tanggal 14 hari ini, hingga pemungutan suara Pemilu 14 Februari 2024, dan Pilkada serentak November 2024,” jelasnya. Kegiatan ini sendiri kemudian dilanjutkan dengan penyampaian sambutan diantaranya Wakil Ketua DPD RI Bpk. Nono Sampurno dan Ketua DPR RI Puan Maharani.

Sementara Ketua KPU R, Hasim Ashari mengatakan, bahwa Komisi Pemilihan Umum (KPU) mengagendakan tahapan Pemilu 2024 dimulai pada 14 Juni 2022. Penentuan tanggal ini merujuk pada ketentuan perundangan yang mengharuskan tahapan pemilu digelar 20 bulan sebelum hari pemungutan suara yang diputuskan jatuh tanggal 14 Februari 2024. KPU akan menggelar rapat koordinasi (rakor) bersama KPU Provinsi seluruh Indonesia, sekaligus peluncuran resmi dimulainya tahapan pemilu. Tahapan Pemilu merupakan serangkaian kegiatan penyelenggaraan menjelang Pemilu.

“Jadi tahun 2022 ini ada beberapa kegiatan tahapan menjelang Pemilu 2024 seperti, pada tanggal 29 Juli 2022 akan dimulai Pengumuman dan Pendaftaran Partai Politik (Parpol) Peserta Pemilu 2024.
Selain itu, parpol yang sudah memiliki kursi atau lolos parlemen treshold dan partai yang tidak lolos parlemen treshold serta partai baru itu kembali mendaftarkan diri menjadi peserta Pemilu tahun 2024,” jelasnya.

Sedangkan, untuk tahapan pendaftaran peserta Pemilu 2024 itu paling tidak dilaksanakan 18 bulan sebelum hari H. Sedangkan untuk tahapan Penetapan Partai Peserta Pemilu 2024 di bulan Desember 2022. 

“Pada Oktober 2022 nanti juga akan masuk ke tahapan Pemutakhiran Data dan Penyusunan Daftar Pemilih. Pada Oktober 2022 juga akan masuk ke tahapan Pemetaan Daerah Pemilihan dan Penyusunan Kursi. Itulah beberapa rangkaian kegiatan tahapan Pemilu 2024 yang dilaksanakan pada tahun 2020 ini,” jelasnya. (Willy)

 

Berita Lainnya