HALUT, Liputan-Malut.com – Salah satu orang kepercayaan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Halmahera Utara (Halut) menuturkan bahwa dalam beberapa hari kedepan akan terjadi perombakan kabinet di kepemimpinan Frans – Muchlis dalam periode kali ini. Hal tersebut dilakukan sebagai upaya penyegaran jabatan serta sebagai bagian dalam meningkatkan etos kerja disetiap Organisasi Perangkat Daerah (OPD).
Caca yang juga merupakan staf khusus Bupati dan Wabup ini mengatakan, bahwa apa yang telah dipersiapkan Frans-Muchlis sendiri merupakan bagian untuk pembenahan struktural di lingkup Pemerintah Daerah (Pemda). “Dipastikan dalam pembenahan struktural ini, lebih disasar untuk jabatan eselon II,” terang Caca kepada media ini, Rabu (23/3).
Menurut Caca, jika kepemimpinan Frans-Muchlis ingin berjalan sesuai dengan harapan beriringan dengan visi-misi, maka perombakan kabinet sangatlah diperlukan sehingga pejabat yang diberikan tanggungjawab dapat bekerja dengan baik. “Dipastikan untuk perombakan kali ini, Frans-Muchlis akan menggantikan wajah baru di jabatan eselon II sebanyak 99 persen,” ucapnya. (Willy)