LIPUTAN-MALUT.com
NEWS TICKER

Halut Alami Kelangkaan BBM, Sejumlah SPBU Terjadi Antrian Kendaraan

Senin, 8 November 2021 | 5:20 pm
Reporter: Willy Parton
Posted by: LIPUTAN MALUT
Dibaca: 950
Antrian pengisian BBM di SPBU (Foto WP Liputan Malut)

HALUT, Liputan-Malut.com – Kelangkaan Bahan Bakar Minyak (BBM) di sejumlah Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) di Tobelo Kabupaten Halmahera Utara (Halut) Provinsi Maluku Utara (Malut) mulai terjadi selama beberapa hari terakhir.

Pantauan media ini, di dua SPBU, terjadi antrian panjang baik kendaraan roda empat dan roda dua di depan SPBU mulai Minggu (07/11/2021) hingga Senin (08/11/2021). Bahkan pihak SPBU masih menutup pintu masuk ke SPBU. Tak hanya di SPBU Wosia, SPBU Wari pun berlaku sama. Dimana para pengendara kepada wartawan menyebutkan telah mengantri dan belum juga dibuka sehingga aktivitas mereka sedikit terganggu.

“Iya, BBM langkah sehingga kamipun kesulitan dalam beraktivitas,” jelas William salah satu warga desa Gamsungi kecamatan Tobelo.

Hal yang sama juga di tambahkan, Edy salah satu warga kecamatan Tobelo Tengah. Dirinya juga mengalami hal yang sama. Bahkan ketika mencari BBM yang dijual secara eceran pun sulit didapatkan.

“BBM dijual eceran, kitong bakucari paling sulit. Harusnya hal ini secepatnya diperhatikan Pemda sehingga masyarakat tidak kesulitan dalam memperoleh BBM untuk kendaraan”, tambahnya.

Sementara itu, pihak PT Pertamina saat dikonfirmasi melalui telpon celular mengatakan, mungkin pihak SPBU belum melakukan penyetoran ke Pertamina sehingga pihak SPBU mengatakan BBM alami kelangkaan.

“Bagaimana terjadi kelangkaan BBM, coba tanyakan SPBU mungkin mereka belum menyetor sehingga mengatakan terjadi kelangkaan BBM,” ucapnya.

Sementara pihak SPBU sendiri meminta kaitan dengan BBM dikonfirmasi langsung ke pihak Pertamina.  (Willy Parton)

Berita Lainnya