LIPUTAN-MALUT.com
NEWS TICKER

Upacara Kenaikan Pangkat 18 Personil Bintara Dan Tamtama Kodim 1512/Weda

Minggu, 1 Oktober 2023 | 7:24 pm
Reporter:
Posted by: LIPUTAN MALUT
Dibaca: 492

HALTENG,Liputan-Malut.com-Sebanyak 18 Personil Bintara dan Tamtama di Jajaran Kodim 1512/Weda mendapat kenaikan pangkat lebih tinggi dari sebelumnya. 

Upacara Kenaikan Pangkat Personil Bintara dan Tamtama Kodim 1512/Weda tersebut berlangsung di Gajebo Kodim 1512/Weda, Kabupaten Halmahera Tengah Maluku Utara Minggu. (01/10/2023).

Dandim 1512/Weda Letkol Arh Ali Akbar, S.E dalam amanatnya mengatakan, bahwa  kenaikan pangkat, merupakan penghargaan dari pimpinan, atas dedikasi dan prestasi dalam pelaksanaan tugas serta pengabdian, sesuai dengan tanggung jawab yang diembannya, sebagai prajurit lebih dari itu,” Ucapnya. 

Lebih lanjut kata Dandim, kenaikan pangkat ini adalah sutu kehormatan yang harus dapat dipertanggung jawabkan secara moral kepada tuhan yang maha esa, serta dapat digunakan sebagai wahana introspeksi diri, agar diperoleh kesadaran yang mendalam untuk mengedepankan kepentingan bangsa dan negara di atas kepentingan pribadi,” Tegasnya. 

Dandim menegaskan, kenaikan pangkat juga merupakan salah satu kesejahteraan bagi setiap prajurit, kenaikan pangkat seperti ini tentunya harus diperjuangkan dengan memenuhi tuntutan tugas sesuai persyaratan yang ada seperti, persyaratan administrasi maupun kesamaptaan yang telah ditetapkan penilaian atasan terhadap sikap dan perilaku sehari-hari serta menjadi pertimbangan, sehingga kenaikan pangkat ini benar-benar merupakan hasil kerja keras dan dedikasi yang tinggi, prestasi kerja yang telah ditunjukkan oleh personel yang bersangkutan, dalam pengabdiannya kepada bangsa dan negara melalui TNI angkatan darat,”Jelasnya.

Menurutnya, dengan menyandang pangkat satu tingkat lebih tinggi berarti tanggung jawab terhadap tugas yang diberikan kepada 18 personel bintara dan tamtama kodim 1512/Weda semakin besar. Dengan itulah dihimbau kepada para anggota Kodim 1512/Weda untuk meningkatkan pengabdian dan dedikasinya kepada TNI angkatan darat dalam melaksanakan tugas-tugas yang diberikan, disiplin sebagai nafas prajurit harus benar-benar dilaksanakan dalam kehidupan sehari-hari” ujarnya.

Para anggota juga dituntut untuk menumbuhkan sikap keteladanan dalam kehidupan sehari-hari, baik dalam konteks kedinasan maupun bermasyarakat, bijak dalam mengambil suatu keputusan di setiap langkah. 

Diakhir Amantnya, Ia Mengucapkan Selamat kepada anggota Kodim 1512/Weda yang mendapatkan kenaikan pangkat dan juga berpesan untuk terus semangat dalam melaksanakan tugas. 

Dengan menggunakan pangkat satu tingkat lebih tinggi ini diharapkan dapat menjadikan pendorong semangat dan inspirasi, untuk menyongsong tantangan tugas di masa mendatang dan semoga tuhan yang maha esa, senantiasa selalu memberikan petunjuk dan bimbingannya kepada kita semua dalam melanjutkan pengabdian kepada bangsa dan negara,” Pesan Dandim. (Red)

Berita Lainnya