LIPUTAN-MALUT.com
NEWS TICKER

Besar Jiwa Gotong Royong, Babinsa Praka Kelvin Dicintai Warga Binaannya Di Desa Kobe

Selasa, 20 September 2022 | 10:07 am
Reporter: Samaun Alkatiri
Posted by: LIPUTAN MALUT
Dibaca: 456

HALTENG,Liputan-Malut.com Tugas berat Tentara Nasional Indonesia (TNI) perlu diberikan apresiasi, karena selain menjalankan tugas berat sebagai garda terdepan menjaga kedaulatan NKRI, masih meluangkan waktu untuk melihat kesusahan masyarakat, terutama para Babinsa yang bertugas di tingkat Kecamatan dan Desa.

Tepat Selasa (20/09/2022), pukul 09.30 WIT Koramil 1512-01 Weda melalui Babinsa Praka Kelvin Pattikayhatu melaksanakan kegiatan karya bakti membantu plesteran rumah milik salah satu warga Desa Kobe Kecamatan Weda Tengah Kabupaten Halmahera Tengah. Yonesmus Lalatang.

Babinsa Kelvin Pattikayhatu mengatakan, untuk meringankan beban warganya, ia turut membantu plesteran rumah Yonesmus  warga Desa Kobe tersebut, karena sebagai seorang aparat teritorial, Babinsa selalu hadir ditengah-tengah masyarakat dan berusaha membantu kesulitan yang dihadapi masyarakat,”tuturnya.

Sebagai bukti kepekaan sosial dengan warga setempat, tanpa ragu ragu Babinsa terjun langsung membantu mencampur semen dan plesteran dinding rumah Yonesmus.

“Sudah kewajiban saya selaku Babinsa untuk selalu menjalin kebersamaan bersama warga, melalui kegiatan ini akan memberikan contoh kepada masyarakat untuk menumbuhkan semangat gotong royong dalam meringankan beban sesama,”ujar Babinsa dengan nada semangat

Ucapan terimakasih tak terhingga terucap dari Yonesmus selaku pemimpin rumah, terhadap Babinsa, Praka Kelvin Pattikayhatu, pemilik rumah akui merasa bangga mempunyai Babinsa yang selalu berperan aktif dikampung binaanya, Babinsa yang satu ini sangat dicintai warganya,” Warga di sini banyak mengenal Pak Kelvn dan menyambut baik kehadirannya selaku Babinsa, karena mudah bergaul dan selalu ada dalam setiap kegiatan,” tutur Yonesmus dengan nada terharu. (Maun)

Berita Lainnya