LIPUTAN-MALUT.com
NEWS TICKER

Tak Ada Saluran Air, Puluhan Rumah Depan PDAM Setiap Saat Dihantam Banjir

Minggu, 3 Januari 2021 | 1:37 pm
Reporter:
Posted by: LIPUTAN MALUT
Dibaca: 912

HALSEL,Liputan-Malut.com- Kendati hujan mengguyur kota Labuha tak memakan waktu lama. Namun, sejumlah ruas jalan terlihat dikepung banjir karena tidak ada saluran air.

Amatan Wartawan Liputan Malut tepatnya di depan kantor perusahaan daerah Air minum (PDAM) karena tak ada saluran sehingga setiap turun hujan kerap kali terjadi banjir dan puluhan rumah warga di sekitar harus pasrah karena rumahnya tergenang air tingginya hingga 30 cm dekat lutut orang dewasa.

Koko salah satu warga yang domisili didepan PDAM kepada wartawan Liputan Malut mengatakan, pihaknya sangat merasa tidak nyaman apabila tiba musim hujan dan waktunya lama karena akan banjir dan rumah disekitar itu tergenangi banjir. 

“Karena tidak ada saluran air maka setiap hujan itu pasti banjir.. kalau sudah banjir banyak rumah yang didepan PDAM ini jadi korban. Kami minta Dinas PU Halsel untuk buat saluaran air sehingga tidak selamanya harus terjadi seperti ini,”harap Koko (Zul)

Berita Lainnya