HALSEL,Liputan-Malut.com- Memastikan siap bertarung dalam musyarawah Ikatan Keluarga Besar (IKB) Makian-Kayoa, Fahris Hi Madan mengembalikan berkas di Stering comite (SC) atau Panitia Pelaksana.
Pengembalian berkas Fahris Hi Madan didampingi Ketua Tim, Mahdi Jasim atau biasa disapa Casus, Munjir Daeng Abdullah, Kordinator Kepala Desa, Iswadi Ishak (Kades Dolik), Irham Hanafi (Kades Marabose) dan puluhan Kepala Desa yang memberikan dukungan rekomendasi.
Fahris Hi. Madan alias Hamlek dari basecamp Buana Lipu menuju sekretariat SC di Taman Budaya diarahkan menggunakan Puluhan mobil, setibanya disana Fahris Hi Madan disambut dengan tarian soya-soya setelah itu diterima SC dipimpin Muhlas Ja’far, Fahri Husen, Almun Madi di sekretariat SC.
Dihadapan calon Ketua IKB Makayoa, Ketua Muhlas Ja’far mengatakan pihaknya memberlakukan aturan sama terhadap seluruh calon yang telah mengambil formulir sampai pengembalian berkas. “Jadi kalau ada informasi bahwa panitia mengistimewakan kandidat tertentu itu tidak benar. Kami Panitia tidak berpihak kepada siapa-siapa,”tegas Muhlas
Setelah itu kordinator stering, Almun Madi dan sejumlah stering memeriksa berkas calon Ketua IKB Makayoa, Fahris Hi Madan dan seluruh persyaratan di nyatakan lengkap dan memenuhi syarat. “Seluruh berkas dinyatakan memenuhi syarat dan berkas diterima oleh Stering comite (SC),”ujar Almun
Usai mendaftar, Ketua Tim Mahdi Jasim atau biasa disapa Casus kepada Redaksi Liputan Malut mengatakan, pihaknya sangat optimis karena baru pengembalian berkas saja telah didukung oleh puluhan rekomendasi Kepala Desa dan langsung dibuktikan pada saat verifikasi faktual oleh Stering comite (SC).
“Kami tim Fahris Hi Madan (FM) yakni dan percaya siap menang dalam musyawarah IKB Makayoa (26/09/2021) nanti karena suara mayoritas sesuai syarat yang ditetapkan panitia yakni usulan kepala desa itu puluhan rekomendasi yang dikantongi kandidat kami, terbukti mereka hadir semua saat kandidat kami mengembalikan berkas. Jadi, saya mengajak kepada kandidat lain yang tidak ada bayangan untuk segera bergabung dengan FM biar kita sama-sama urus organisasi IKB Makayoa ini secara baik,”ujar Casus (Red)