LIPUTAN-MALUT.com
NEWS TICKER

Berkat Jalan Kaki Lewati Jalan Becek Dan Diguyur Hujan, Desa Sumber Makmur Akhirnya Dapat Bantuan Dari Bupati Halsel

Selasa, 2 November 2021 | 3:22 pm
Reporter: Pemred
Posted by: LIPUTAN MALUT
Dibaca: 2814
Bupati Halsel Usman Sidik saat jalan kaki menuju desa sumber makmur (Foto Istimewa Liputan Malut)

HALSEL,Liputan-Malut.com- Usai melakukan inspeksi mendadak (Sidak) di Puskesmas Maffa dan Kantor Camat, Bupati langsung menuju Desa Sumber Makmur tepatnya di wilayah transmigrasi. 

Amatan Redaksi Liputan Malut, Bupati Halsel Usman Sidik didampingi ajudan, Maharani Iskandar Alam (Rano) dan rombongan Kepala Desa dan Kepala Puskesmas Maffa untuk menuju Desa Sumber Makmur harus nekat jalan kaki sepanjang dua kilometer untuk melintasi jalan yang becek ditengah hutan dan diguyur hujan deras tetapi semangat orang nomor satu tidak pernah surut dan tetap optimis untuk bisa sampai ditempat tujuan. 

Kepada Redaksi Liputan Malut, Bupati Halsel Usman Sidik mengatakan, melayani masyarakat harus melewati berbagai tantangan termasuk menemui masyarakat, aparat sipil negara (ASN) dan pegawai tidak tetap (PTT) yang tugas di wilayah terjauh seperti Desa Sumber Makmur ini.

“Saya dibesarkan di kondisi alam seperti ini maka sudah tidak asing lagi ketika dalam melaksanakan tugas selalu diperhadapkan dengan kondisi seperti jalan rusak dan kondisi apapun yang penting masyarakat bisa terlayani dengan baik,”tandasnya

Setelah melewati jalan terjal dan becek, Bupati akhirnya bisa bertemu aparat sipil negara (ASN) dan pegawai tidak tetap (PTT) dan melihat langsung kondisi dan mengetahui kebutuhan di desa tersebut.

“Masalah jalan dan jembatan, kemudian tower sangat dibutuhkan oleh masyarakat desa sumber makmur yang lebih dari 1000 jiwa dan saya langsung perintahkan Kadiskominfo, Sutego agar tahun 2021 ini tower sudah harus dibangun. Sementara untuk jalan dari Desa Maffa ke Sumber Makmur akan di bahas bersama tim anggaran pemerintah daerah (TAPD) dan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) supaya bisa dianggaran tahun depan atau 2023 mendatang,”pungkas Bupati (Red)

Berita Lainnya